Monday, September 30, 2013

Pencarian data di Google

Google adalah salah satu mesin pencari yang sangat digemari oleh banyak pengguna internet di dunia. Dengan bantuan google kita bisa mencari informasi yang kita butuhkan dengan cepat dan akurat.
         Selain sebagai mesin pencari google juga memiliki beberapa fitur yang dapat dinikmati para pengguna internet secara gratis antara lain pembuatan email, Blog, jejaring sosial google++ dan banyak lagi yang lainnya. Dari beberapa fitur tersebut yang sempat membuat saya bertanya-tanya adalah " Mengapa setiap user yang melakukan pencarian di google, hasil pencariannya tidak pernah tertukar dengan pengguna lain ketika banyaknya user yang mengakses google pada saat yang bersamaan ?"
maka dari itu dengan melihat cara kerja sebuah mesin pencari maka saya menyimpulkan bahwa inti pemecahan masalah tersebut terdapat pada Web Browser, IP Address dan Mac Address.
       Setiap komputer memiliki MAC address yang apabila kita terkoneksi ke jaringan internet maka oleh Provider atau Pemancar jaringan yang lain akan diberi sebuah alamat IP yang biasa disebut IP address. ketika kita melakukan pencarian di google maka Webbrowser akan mengirimkan Keyword yang kita ketikkan ke server (Google).Kemudian google akan membaca dari mana kata kunci tersebut dikirimkan dan kemudian google akan mengirimkan kembali jawaban ke alamat komputer dimana sebuah Web Browser telah mengirimkan kata kunci ke google. Kemudian Web Browser akan menampilkannya kepada kita.Sebenarnya google disini tidak secara langsung mendapatkan IP Address dari setiap komputer melainkan hanya mendapatkan IP Provider. Tugas provider disini yang akan menyimpan IP kita sehingga ketika mendapatkan jawaban dari google maka provider akan langsung mengirimkannya ke  IP komputer kita dan komputer akan menampilkannya di browser kita.
google itu mesin pencari terhebat di masa ini, ia peka terhadap ejaan kata yg di tulis kita.
"Kecepatan", google memiliki hardware server yang berkemampuan yang mampu menangani request yang besar. Hardware tersebut didukung pula oleh software dan algoritma pencarian yang efektif.
"Simplicity", interface yang sederhana namun elegan membuat nyaman pengunjungnya.
"Accuracy", Ketepatan dalam memberikan result sesuai keyword.
Database yang besar, jumlah webpage yang diindex oleh Google konon mencapai bermilyar halaman

1 comment:

  1. Jika menggunakan browser yang berbeda dalam IP yang sama, kenapa datanya tidak tertukar?

    ReplyDelete